Senin, 17 Oktober 2016

LATAR BELAKANG OLIMPIADE FISIKA XII FKIP UNIVERSITAS RIAU


LATAR BELAKANG OLIMPIADE FISIKA XII
FKIP UNIVERSITAS RIAU

Salah satu rencana strategis pembangunan Provinsi Riau adalah Visi dan Misi Riau 2020 yang diperdakan melalui Perda Nomor 3 tahun 2020 tentang Program Pembangunan Provinsi Riau yang berbunyi  “Terwujudnya Provinsi Riau sebagai Pusat Perekonomian dan Budaya Melayu dalam Lingkungan Masyarakat yang Agamis Sejahtera Lahir Batin di Asia Tenggara Tahun 2020”. Untuk itu perlu dilakukan  pembenahan Sumber Daya Manusia.

Dalam upaya menciptakan SDM yang menguasai ilmu pengetahuan dan teknologi, pengembangan pendidikan adalah langkah dasar yang harus dilakukan. Penguasaan Fisika memberikan andil yang penting bagi pencapaian tujuan pendidikan secara umum, sehingga perlu untuk mengetahui tingkat  penguasaan terhadap Fisika di sekolah dan kalangan mahasiswa. Salah satu caranya adalah dengan mengadakan Tes Kemampuan Fisika.


Untuk itu Himpunan Mahasiswa Pendidikan Fisika FKIP Universitas Riau mengadakan kegiatan berbentuk Tes Kemampuan Teori dan Eksprimen secara individu, Kuis Sains Fisika secara beregu,Lomba Karya Tulis Ilmiah secara berkelompok serta serangkaian kompetisi Fisika lainnya yang diberi nama Olimpiade Fisika XII Se Riau-Sumbar-Kepri. Dalam Tes Kemampuan Teori dan Eksprimen yang di uji adalah kemampuan siswa dalam penguasaan konsep Fisika dan keterampilan proses dalam melakukan eksperimen, sehingga siswa menguasai teori dan konsep Fisika serta terampil bereksperimen dan berkarya. 

Pada Kuis Sains Fisika yang diuji adalah kemampuan Sains Fiska secara beregu, siswa dilatih berpikir cepat dan tepat. Pada Karya Tulis Ilmiah yang diuji adalah kemampuan siswa dalam membuat Karya Tulis Ilmiah tentang Sains Fisika secara berkelompok. Kegiatan Ranking 1 & Mading 3D merupakan kompetisi yang juga mengasah kreativitas siswa dalam mengembangkan ilmu Fisika. 

Kegiatan Physics Education Media Contest merupakan kompetisi yang mengasah kreativitas Guru Fisika dengan Media Pembelajaran Hasil Karya Guru. Sedangkan Lomba Esai Nasional ialah kompetisi untuk mengetahui sejauh mana pandangan mahasiswa Indonesia terhadap ilmu Fisika.



Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : LATAR BELAKANG OLIMPIADE FISIKA XII FKIP UNIVERSITAS RIAU

0 komentar:

Posting Komentar